Skip to main content

Posts

Showing posts from January, 2017

Review Tempat: Kalijodo

Perubahan. Istilah tersebut muncul dalam benakku saat aku melangkahkan kakiku ke dalam area Kalijodo. Kehebohan yang terjadi di media beberapa waktu yang lalu mengenai Kalijodo kini telah surut, dan ternyata wilayah tersebut sudah berubah. Dalam post kali ini, aku tidak akan mengemukakan pendapat tentang kontroversi yang terjadi. Namun, aku akan menceritakan beberapa observasiku tentang Kalijodo yang telah kukunjungi beberapa waktu yang lalu. Selamat menyimak dan jangan lupa meninggalkan pendapat di kolom komentar! 1. Daerah tersebut kini menjadi tempat nongkrong anak-anak muda Setelah memarkirkan mobil, aku menemukan sebuah arena untuk bermain skateboard . Ternyata, banyak sekali anak-anak muda disana yang sedang berlatih skill mereka. Hal yang keren sekali adalah bahwa arena tersebut luas, dan bukan hanya sepetak kecil. Jadi, walaupun ramai, kamu tetap bisa bermain skateboard dengan leluasa. Track skateboard yang ada pun cukup menarik; ada yang datar, ada yang bergelomban

Review Film: Passengers

Sumber gambar: link Apa yang akan kamu rasakan apabila situasi memaksamu untuk tinggal seumur hidup di dalam sebuah kapal luar angkasa? Barangkali, panik dan frustrasi. Kemudian, mencari jalan keluar dari keadaan tersebut tentunya merupakan sebuah tantangan tersendiri. Kondisi inilah yang diangkat menjadi permasalahan dalam sebuah film berjudul ‘Passengers’. Film ber- genre science fiction ini rilis pada tahun 2016 dan sutradarai oleh Justin Kurzel. Sebuah perusahaan bernama Homestead memberangkatkan ribuan manusia dari bumi ke sebuah planet lainnya, yakni Homestead 2. Mereka berpindah planet dengan menggunakan sebuah kapal yang kaya akan fasilitas bernama Avalon. Perjalanan migrasi tersebut membutuhkan waktu selama 120 tahun. Selama waktu yang lama tersebut, seluruh awak dan penumpang ditidurkan dalam sebuah kapsul. Rencana awalnya adalah bahwa para awak akan dibangunkan lima bulan sebelum sampai ke Homestead 2. Sementara, ribuan penumpang yang ada akan dibangunkan 4